Review Steins;Gate

Steins;Gate



Judul  : Steins;Gate
Episode : 24 + 1 OVA + 4 episode spesial + 1 Movie
Duration : 24 min. per ep. Menit
Category : Science Fiction, Thriller
Rilis : 6 April 2011 - 14 September 2011
Studio : White Fox
Durasi per Episode : 24 Menit
Rating : PG-13 - Teens 13 or older



Sinopsis
Shutainzu Gēto (Steins Gate) adalah serial anime 2011 yang dibuat oleh studio animasi White Fox. Dengan tokoh utama Rintaro Okabe, yang bersama-sama dengan teman-temannya secara tidak sengaja menemukan sebuah metode perjalanan waktu yang dengannya mereka dapat mengirim pesan teks ke masa lalu, sehingga mengubah masa kini.

Kisah Steins; Gate berlangsung di Akihabara dan bercerita tentang sekelompok teman yang telah mengubah microwave menjadi alat yang bisa mengirim pesan teks ke masa lalu. Ketika mereka melakukan eksperimen yang berbeda pada alat mikrowave tersebut, sebuah organisasi bernama SERN yang telah melakukan penelitian tentang mesin waktu, saat itu di sadap oleh Hasida Itaru untuk mendapatkan informasi, akan tapi ternyata merekalah yang sedang di awasi oleh organisasi tersebut. Karena hal itu Okabe terus mendapatkan teror dari SERN di mana dia harus menyelamatkan karakter Shina Mayuri  dan Makise Kurisu dari kematian dengan cara mengulang ulang waktu.
  


Story
Anime ini memiliki alur yang sulit di tebak karena ada keterkaitannya antara episode awal dan episode akhir. Mungkin ada beberapa episode yang membuat kita terjebak dalam cerita karena waktu atau alur yang terus di ulang ulang saat tokoh utama melakukan time leap, walau begitu kita dapat menikmati cerita yang berjalan. Tokoh - tokoh yang lucu, misterius, dan menarik dapat membuat Pikiran dan perasaan kita dapat masuk kedalam cerita.
 
Karakter

Rintarō Okabe
Suara oleh: Mamoru Miyano
Merupakan tokoh protagonis dalam Steins;Gate. Okabe adalah seseorang yang eksentrik, mengklaim dirinya sendiri sebagai mad scientist dengan menggunakan nama Kyōma Hōōin,.Mayuri dan Daru memanggilnya "Okarin". Ia adalah pendiri "Future Gadget Laboratory" di Akihabara. Ia sering menampakkan kepribadian yang arogan. Ia biasa menggunakan jas laboratorium. Ketika meneliti tentang mesin waktu, ia mengetahui bahwa dirinya satu-satunya orang yang memiliki kemampuan untuk menentukan perubahan antar garis waktu, kemampuan yang ia sebut "Reading Steiner". Ia berusia 18 tahun dan merupakan seorang mahasiswa tahun pertama di Universitas Denki Tokyo

Kurisu Makise

Suara oleh: Asami Imai
Kurisu Makise adalah seorang gadis berusia 18 tahun yang merupakan peneliti dalam bidang ilmu saraf di sebuah universitas di Amerika Serikat, sehingga ia dapat berbicara dan membaca dalam bahasa Inggris dengan baik. Ia sudah memiliki jurnal ilmiah yang dipublikasikan atas namanya pada usianya saat ini, menggambarkan ia sebagai orang yang sangat berbakat. Okabe sering memanggilnya sebagai "assistant" atau beberapa nama penggilan lainnya, seperti "Christina", "Zombie", dan "Celeb Sev". Ia merupakan seorang tsundere. Ia tidak memiliki hubungan yang baik dengan ayahnya dan sudah lama tidak berbicara dengannya selama bertahun-tahun. Nama pengguna @chan-nya adalah "KuriGohan and Kamehameha".

Mayuri Shiina


Suara oleh: Kana Hanazawa
Mayuri Shiina adalah teman masa kecil Rintarō. Shiina suka membuat kostum cosplay dan memiliki pekerjaan paruh waktu di sebuah maid cafe bernama "Mayqueen Nyannyan". Ia sering menyebut dirinya Mayushii. Mayuri memiliki ciri khas dengan ucapannya “Tutturru”. Dia dikenal polos oleh Okabe. Ia berusia 16 tahun. 

Itaru "Daru" Hashida


Suara oleh: Tomokazu Seki
Itaru Hashida adalah hacker berpengalaman yang dikenal okabe semenjak SMA. Ia sangat ahli dalam hal progamming komputer. Ia sangat dengan kebudayaan otaku. Okabe dan Shiina memanggilnya dengan nama panggilan "Daru". Ia merupakan fans berat Faris dan sering mengucapkan kata-kata yang dapat ditangkap sebagai pelecehan seksual. Daru sering terganggu dengan kebiasaan delusional yang dimiliki Okabe. Ia berusia 19 tahun dan seperti Okabe, ia merupakan seorang mahasiswa tahun pertama di Universitas Denki Tokyo.

Moeka Kiryū


Suara oleh: Saori Gotō
Moeka Kiryū adalah seorang gadis tinggi yang Okabe jumpai di Akihabara dalam pencarian komputer IBN 5100. Kiryū sangan protektif terhadap telepon selulernya. Ia sangat pemalu dan lebih memilih untuk menggunakan SMS dalam berkomunikasi, walaupun orang tersebut ada di depannya. Okabe memanggilnya Shining Finger. Ia berusia 20 tahun.

Ruka Urushibara


Suara oleh: Yū Kobayashi
Luka Urushibara adalah teman Okabe. Penampilannya menyerupai perempuan dan bertingkah feminim, mengenakan pakaian wanita di kuil ayahnya. Ia juga merupakan teman dekat Shiina. Dia memiliki perasaan terhadap Okabe yang menganggap Ruka sebagai muridnya karena itu dia mau berbuat apapun untuk menjadi perempuan. Ia berusia 16 tahun.

Faris Nyannyan


Suara oleh: Haruko Momoi
Faris Nyannyan bekerja di sebuah maid cafe bernama "Mayqueen Nyannyan", maid cafe yang sama dengan Shiina, dan merupakan pelayan paling populer di sana. Nama aslinya adalah Rumiho Akiha. Ia selalu menambahkan "nyan" dalam setiap kalimatnya. Ia berusia 17 tahun. 

Suzuha Amane


Suara oleh: Yukari Tamura
Suzuha Amane bekerja paruh waktu di pemilik apartemen Okabe dan sedang mencari ayahnya di Akihabara. Ia suka mengendarai sepeda dan tidak menyukai Makise karena beberapa alasan. Kemudia diketahui bahwa dirinya merupakan seorang time traveler yang datang dari masa depan dan merupakan anak dari Daru, dengan nama asli Suzu Hashida. Ia berusia 18 tahun.

PV Steins;Gate (english sub)
 
 


Rating
Story      : 9.15 / 10
Grafik     : 7.5 / 10
Karakter : 8.5 / 10



Anime ini sangat bagus untuk di tonton bagi kamu yang suka berfokus pada Story nya, karena akan memberikan kesan tersendiri saat kita menontonnya. Dengan alur cerita menarik yang akan membuat kita penasaran pada setiap episodenya. Jadi pastikan kamu menonton anime ini, salah satu anime yang mantab sekali Story nya. Jika sudah menonton, jangan lupa untuk tinggalkan komentar \(^,^)\


Previous
Next Post »