7 Ninja Pendekar Pedang Payah Jaman Now


Desa Kirigakure terkenal dengan kelompok ninja kuat yaitu 7 Ninja Pedang. Sejak dahulu 7 Ninja tersebut memegang 7 Pedang legendaris dari Kirigakure walaupun penggunanya bukanlah keturunan darah dari anggota ketujuh pedang yang dahulu namun ketujuh pedang ini dipilih sesuai kemampuan pendekar saat menggunakan pendang.

Di serial Naruto, 7 Pendekar Pedang tersebut diperlihatkan saat dibangkitkan pada Perang Dunia NInja ke-4 oleh Kabuto. Kemampuan mereka begitu mengerikan saat menggunakan masing-masing Pedang mereka. Diantara 7 pendekar pedang tersebut, ninja pengguna pedang legendaris yang familiar adalah Zabuza dan Kisame. 


Di serial Anime Boruto; Naruto Next Generation, kita diperlihatkan 7 Pendekar Pedang generasi yang baru pada saat Arc Study Tour Kirigakure. Pimpinan mereka adalah Shizuma Hoshigaki, memiliki marga yang sama dengan Kisame. Mereka merencanakan untuk melakukan kudeta dan pemberontakan ke Desa Kirigakure dengan tujuan untuk mengubah desa tersebut menjadi seperti masalah lalu menjadi Desa Kabut Berdarah. Masa kelam tersebut terjadi pada masa pimpinan Karatachi Yagura. Alasan tersebutlah Shizuma mengajak juga Kagura (cucu Yagura).


Namun ternyata 7 Pendekar Pedang generasi baru ini hanyalah bocah-bocah payah suka rusuh. Banyak dari mereka hanyalah anak-anak labil. Berikut inilah profil dari katakter 7 Pendekar Pedang generasi yang baru:

            1.     Shizuma Hoshigaki


Shizuma Hoshigaki adalah Chunin dari Kirigakure. Sejauh ini, dia adalah karakter musuh di serial Boruto: Naruto Next Generations. Shizuma merupakan pemimpin tujuh ninja pedang yang menggunakan Samehada, seperti Kisame. Tampaknya dia bisa menggunakan elemen air dengan sangat hebat. Pedang yang ia gunakan adalah Samehada. Pedang ini memiliki kemampuan untuk memakan chakra lawan dan memberikannya kepada si pengguna. Namun pedang ini sangat sulit untuk dikendalikan karena rakus akan chakra. Shizuma tidak dapat mengendalikan Samehada dan tubuhnya diambil alih oleh Samehada. Ia dikalahkan oleh Boruto dan Kagura dengan pedang Hiramekarei



2.     Buntan Kurosaki


Buntan Kurosaki adalah Kunoichi Kirigakure dan juga merupakan anak dari Raiga Kurosaki. Buntan adalah teman dari Shizuma dan nampaknya ia juga menyukai Shizuma. Pedang yang ia gunakan sama dengan ayahnya yaitu pedang Kiba. Pedang ini dapat menguluarkan petir dan juga mengendalikan petir. Dari temannya yang lain, Buntan nampaknya paling mahir dan tidak payah dalam menggunakan pedang. Terlihat saat bertarung malawan Sarada ia dapat memojokan Sarada dengan pedangnya. Namun, ia kalah dengan kecerdasan Sarada dalam menggunakan Sharingan.

3.     Ichirota Oniyuzu


Ia adalah pemegang pedang Bakuto Shibuki. Pedang yang dapat mengeluarkan ledakan beruntun dari ratusan kertas peledak yang ada pada pedang tersebut. Ichirota dapat membuat lubang yang besar dengan pedang tersebut. Ia nampak payah karena hanya menunggu dibelakang ketika temannya sedang bertarung dan menunggu musuh melemah. Ia dapat dikalahkan oleh Iwabe dangan satu tebasan.

4.     Hassaku Onomichi


Hassaku Onomichi adalah Shinobi dari Desa Kirigakure dan juga teman dari Shizuma. Pedang yang ia gunakan adalah pedang Kubikiribocho atau pedang pemenggal. Disebut pedang pemenggal karena pemenggal akrena terdapat lubang yang befungsi untuk memenggal kepala lawan. Pedang ini juga dapat beregenerasi dengan darah. Hassaku dikalahkan dengan mudah oleh pedang rusak milik Chojuro dengan mempermainkan emosinya.

5.     Hebiichigo


Ia adalah Kunoichi dari desa Kirigakure dan merupakan teman dari Shizuma. Ia adalah pengguna pedang Nuibari atau pedang jarum jahit. Pedang yang memiliki kemampuan untuk mebumbus badan lawan kemudian mengikatnya seperti boneka. Hebiichigo dapat mengikat Chojuro (Mizukage ke-6) dengan cepat. Namun, Hebiichigo hanyalah ninja payah yang takut terluka. Ia dapat dikalahkan dengan mudah oleh Chojuro.

6.     Kyoho Fuefuki


Kyohou Fuefuki adalah ninja dengan tubuh yang besar yang mampu mengalahkan klon Boruto dengan tangan kosong. Pedang yang ia gunakan adalah Kabutowari atau yang dikenal dengan pedang tumpul penghancur pertahanan lawan. Dia memiliki kemampuan yang sangat payah, ketika Chojuro berhasil menghajar 2 temannya, ia memilih menyerah.

7.     Kagura Karatachi



Kagura adalah cucu dari Yagura Karatachi (Mizukage ke-4) dan juga pewaris dari pedang kembar Hiramekarei atau disebut Pedang Kembar. Dia bergabung karena pengaruh dari Shizuma dan rasa bersalah pada masa lalu. Untuk kagura selengkapnya baca disini....



Arigatou minna telah mendukung dan mengunjungi blog kami. Jangan lupa untuk selalu tinggalkan komentar di bawah ini minna \(^.^)/

Previous
Next Post »